Visi, Misi, Maskot
dan Budaya Kerja
Visi
Masyarakat Memperoleh Kepastian Hukum
Misi
Melindungi Hak Asasi Manusia
Budaya Kerja
5S (Senyum, Sapa, Salam, Santun dan Solusi)
SI RAJA MELASTI
(ImigraSI singaRAJA MELAyani Sepenuh haTI)
MELASTI
merupakan salah satu upacara adat dalam agama Hindu yang bertujuan untuk membersihkan / menyucikan diri dan alam, dengan menghanyutkan segala kekotoran melalui air. Upacara melasti pada umumnya dilaksanakan di laut, danau, atau mata air lainnya yang dianggap suci;
LUMBA – LUMBA
lumba lumba adalah hewan mamalia air yang memiliki sifat yang cerdas, ramah, penolong, setia, adaptif, dan gesit (cepat/tangkas);
UDENG / DESTAR
Udeng/destar/ikat kepala dengan simpul/ikatan pada bagian tengah kening merupakan simbol mengiket manah atau pemusatan pikiran. Selain itu bentuk udeng yang ditinggikan pada bagian kanan, bermakna agar pemakainya
selalu melakukan kebaikan sebagai representasi arah kanan;
LOGO IMIGRASI DI BAGIAN DADA
Logo IM yang berarti Imigrasi, sebagai simbol identitas organisasi;
SAPUT KAMEN KOTAK-KOTAK
Kain poleng bermotif kotak kotak berwarna hitam dan putih merupakan salah satu icon/ciri khas Bali. Kain poleng bermakna ekspresi keseimbangan baik dan buruk. Dengan menjaga keseimbangan kebaikan dan keburukan dapat menciptakan kesejahteraan dalam kehidupan;
LINGKARAN MERAH
Merupakan target/sasaran yang harus dicapai;
TANDA CENTANG BERTULISKAN “PASTI”
Merupakan implementasi tata nilai Kementerian Hukum dan HAM (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif).